Minggu, 07 Desember 2014

Ancang Jajanan Khas Madura Yang Terlupakan

Ancang merupakan salah satu jajanan khas Madura yang biasanya kita temui di pinggir-pinggir jalan. Begitu pula di warung-warung nasi biasanya ancang disuguhkan sebagai makanan pencuci mulut yang di taruh di toples bersama dengan Rengginang dan kripik Tette.

Namun seiring perputaran waktu dan kemajuan jajanan, makanan khas ini pun mulai tergantikan dengan jajanan yang lain dan mulai sulit ditemui walau ada acara manteman, imtihanan ataupun lainnya. Sehingga sulit sekali untuk menikmati jajanan khas ini bahkan mungkin sudah mulai terlupakan nama, bentuk maupun rasanya.


Jajanan Ancang ini selain memiliki rasa yang sangat unik, Rasanya yang manis dan sangat legit (kalo gigi sensitif langsung ngilu), jajanan ini terasa begitu gurih. Hal ini tidak lain karena jajan ini terbuat dari kacang tanah dan gula pasir, sehingga cita rasanya menjadikan jajanan ini sangat khas dan masih diminati banyak kalangan terutama para pecinta makanan manis.

Cara pembuatan jajanan ini sangat mudah, simple dan cepat sekali prosesnya karena berbahan dasar gula yang mudah sekali mengkristal, namun rasanya tidak secepat proses pembuatannya karena cukup makan satu buah saja sudah terasa enakknya.

Di Madura itu jajanannya tidak hanya rengginang saja, masih ada Ancang dan masih banyak jajanan yang lainnya. Ayo kita lestarikan jajanan khas Madura ini... [DI]


Sumber : Berbagai Sumber


Share:

1 komentar:

Copyright © BANGKALAN MEMORY | Powered by Bangkalan Memory Design by Bang Memo | Kilas Balik Bangkalan Tempo Dulu