Rabu, 01 Juli 2015

Profil Bupati Bangkalan Ke 5 - R.A.A. Moh. Roeslan Tjakraningrat

R.A.A. Moh. Roeslan Tjakraningrat lahir pada tanggal 17 Oktober 1913 di Bangkalan dan merupakan putra dari pasangan RAA Tjakraningrat dan Ray. Ayu Saleha Cakraningrat 

R.A.A. Moh. Roeslan Tjakraningrat menikah dengan Hatimah Tjakraningrat, dari perkawinannya tersebut dikaruniai 3 orang putra dan 1 orang putri yakni Siti Aisyah Tjakraningrat, M. Ali Tjakraningrat dan M. Anwar Tjakraningrat dan Beliau juga merupakan adik dari Mr. R.A.A. M. ZIZ. Tjakraningrat, Beliau menjabat sebagai Bupati Sumenep ke 5 pada tahun 1956-1958.

R.A.A. Moh. Roeslan Tjakraningrat dengan Hatimah Tjakraningrat (Istri)

RAA. Moh. Roeslan Tjakraningrat

Keluarga Besar dari RAA. Tjakraningrat (Soerjowinoto/Walinegara)

Pada tahun 1958-1968, Beliau menjadi Gubernur I NTB, setelah itu tidak menjabat lagi, Beliau menjadi anggota MPRS/DPRS di tahun 1975 dimana ikut berperan serta dalam pembentukan Museum Daerah Bangkalan yang semula berada di lingkungan Pendopo Kabupaten Bangkalan, yang kemudian pindah di Jalan Soekarno Hatta dengan nama "Museum Tjakraningrat".

Beliau meninggal pada tanggal 23 Desember 1976 dan disemayamkan di Cungkup III Kompleks Pasarean Aermata Ebu Arosbaya Bangkalan.


Terima kasih kepada Nara Sumber yang telah memberikan saran dan masukan atas postingan kami dan apabila para pemerhati Bangkalan Memory ingin lebih lengkapnya silahkan menghubungi langsung Trah Tjakraningrat :

Munier Tjakraningrat
Malikul Tjakraningrat
Andree Tjakraningrat
Endrawan Tjakraningrat
Sasha S. Tjakraningrat
Willy Tjakra Adiningrat



Photo Koleksi : Bangkalan Memory


Share:

4 komentar:

  1. Mohon dikoreksi:

    Photo keluarga di atas bukan keluarga besar "R.A.A. Moh. Roeslan Tjakraningrat bersama Keluarga Besar" namun merupakan keluarga besar "R. A. A. Tjakraningrat (Soerjowinoto/walinegara)

    Yg sedang duduk memangku cucu adalah R.A.A. Tjakraningrat dan sblh kanan adalah MR. R.A.A. M. Sis (Ziz) Tjakraningrat (kumisan) dan sebelah kanan adalah R.A.A M. Roeslan Tjakraningrat

    Demikian koreksinya, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

    Hormat kami,

    Keluarga besar R.A.A. Tjakraningrat

    BalasHapus
  2. Terima kasih atas koreksi dan masukannya..
    Mohon maap klo kami salah dan sudah kami revisi kembali...

    BalasHapus
  3. Salam kenal. Terimakasih atas profil singkat tentang kakek saya, Roeslan Tjakraningrat.

    Namun ada beberapa informasi yg perlu diluruskan. Mohon diralat:

    1. Roeslan Tjakraningrat punya 3 anak dan bukan 2. : 1. Siti Aisyah Tjakraningrat (ibu saya. Di foto keluarga besar A.A. Tjakraningrat, ibu saya berdiri di samping R.A.A. M. Sis Tj. yg berkumis 2. M. Ali Tjakraningrat 3. M. Anwar Tjakraningrat.

    2. Roeslan Tjakraningrat tidak sama dengan Roeslan Wongsokoesoema. Ini orang beda/lain.
    3. Bila ingin informasi lebih lanjut bisa hubungi saya di lendranijuwana@yahoo.com.

    Terimakasih dan salam Memory of Bangkalan!
    Nani (salah satu cucu dr Roeslan Tjakraningrat)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal juga mbak dan salam persahabatan..
      Terima kasih atas apresiasi serta informasinya, mohon maap apabila dalam penyajian saya kurang berkenan dalam memberikan informasi...

      Hapus

Copyright © BANGKALAN MEMORY | Powered by Bangkalan Memory Design by Bang Memo | Kilas Balik Bangkalan Tempo Dulu